Monday, November 9, 2015

Tingkatkan Kesehatan Otak Dengan Belajar Bahasa Asing


Umumnya kita belajar bahasa asing hanya bertujuan untuk membantu dalam pekerjaan, atau untuk memudahkan kita ketika sedang bepergian ke luar negeri, baik untuk berlibur, melanjutkan sekolah ataupun urusan pekerjaan. Namun siapa sangka ternyata belajar bahasa asing juga bermanfaat untuk kesehatan khususnya kesehatan otak kita.

Berikut beberapa alasan mengapa belajar bahasa asing dapat membantu menjaga kesehatan otak.
Dengan belajar bahasa asing, tingkat konsentrasi seseorang akan lebih baik. Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa remaja yang menguasai dua bahasa memiliki kemampuan berkonsentrasi yang lebih baik jika dibandingkan dengan remaja yang menguasai hanya satu bahasa saja.

Belajar bahasa asing juga dapat meningkatkan kreativitas. Setiap kali anda berkomunikasi dengan menggunakan bahasa asing maka anda akan lebih memperhatikan struktur bahasa serta pemilihan kata yang akan digunakan. Artinya secara tidak langsung anda melatih kemampuan kreativitas ketika berbahasa asing.

Belajar bahasa asing dapat membuat ingatan lebih tajam serta mampu menunda munculnya gejala demensia dan Alzheimer. Berdasarkan penelitian, orang dewasa yang menguasai lebih dari satu bahasa akan mengalami gejala demensia pada usia rata-rata 75 tahun sedangkan mereka yang hanya menguasai satu bahasa akan mengalami lebih cepat yaitu di usia rata-rata 71 tahun.

Selain beberapa fungsi tersebut diatas, menurut sebuah studi yang diadakan di University of Chicago, orang yang menguasai dua bahasa cenderung membuat keputusan yang lebih rasional. Hal ini disebabkan karena orang yang menggunakan bahasa asing biasanya akan menganalisa pertanyaan secara perlahan, sebaliknya berbicara dan berpikir menggunakan bahasa asli cenderung diasosiasikan dengan pengambilan keputusan yang lebih dipengaruhi emosi.

No comments: